Home Daerah Telah Terjadi Insiden Kapal Terdampar Di Perairan Pantai Pino Guntung Desa Pasar...

Telah Terjadi Insiden Kapal Terdampar Di Perairan Pantai Pino Guntung Desa Pasar Pino.

0
SHARE

Deringbengkulu.com, Bengkulu Selatan – Pada hari Rabo tanggal 28 September 2022 Telah Terjadi Kapal Terdampar Di Perairan Pantai Pino Guntung Desa Pasar Pino Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu.

Selasa (27/09/2022) sekira pukul 20.00 Wib, 1 (satu) unit kapal milik PT. PELNI “KM SABUK NUSANTARA 46” yang membawa 19 (sembilan belas) orang ABK yang kesemuanya merupakan Kru Kapal,dipimpin oleh Kapten Kapal saudara Asep Hartono dengan tujuan Jakarta setelah sebelumnya memulai perjalanan dari Sinabang (Provinsi Aceh) pada hari Selasa malam tanggal 27 September 2022 pada saat kapal memasuki wilayah perairan Bengkulu Selatan KM Sabuk Nusantara 46 menghadapi gelombang badai yang akhirnya pada pukul 22.00 Wib Kapal terdampar di bibir pantai Pino Guntung Kecamatan Pino Raya. Akibat kejadian tersebut, saat ini kapal tersandar di bibir pantai Pino Guntung.

Adapun maksud dan tujuan keberangkatan para awak kapal tersebut adalah untuk melaksanakan _docking_ (perawatan dan perbaikan kapal secara rutin), saat kejadian kondisi kapal dalam keadaan baik tanpa ada kerusakan.

Sementara itu,Kapolres Bengkulu Selatan,AKBP Judo Trisno Tampubulon melalui kasat polairud Iptu Solihin bahwa kapten kapal beserta ABK kru lainnya dievakuasi oleh pihak Basarnas Kabupaten Bengkulu Selatan ke hotel Marina (1) Kota Manna, dan membenarkan tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut,kata kasat polairud Iptu Solihin.

Dua orang kru atas nama Heru dan Ikbal berada di lokasi untuk menjaga kapal.

Setelah kejadian, lambung kanan kapal mengalami kerusakan ringan akibat terbentur karang.

Untuk evakuasi kapal masih menunggu bantuan dari Kota Bengkulu.

Satuan Polairud Polres Bengkulu Selatan, Polsek Pino Raya dari TNI Kasdim 0408/BS Mayor Inf Surung Tambun beserta anggota unit Intel kodim 0408/BS, Babinsa Koramil 408-01/Pino dan anggota unit Intel kodim 0408/BS, komandan Pos AL Pelda Awaludin, Basarnas, BPBD Kabupaten Bengkulu Selatan yang hadir saat peristiwa kejadian,dan beserta warga saat ini juga ikut mengamankan sekitar lokasi kejadian.(erc)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here